Anda Suka Martabak Terang Bulan?

Martabak adalah makanan yang seringkali ditemukan di Arab saudi, Indonesia, Yaman, Malaysia, Singapura dan Brunei. Di Indonesia martabak dikenal luas masyarakat ada dua macam yaitu martabak telor satu lagi martabak manis. Martabak telor biasanya memiliki bahan telur dan campuran daging. Sedangkan martabak manis biasa dibuat dengan bahan tepung, gula dan dapat diisi dengan campuran bahan cokelat, selai, kacang atau bahan lainnya.

Agar lebih jelas, mari kita simak cara membuat martabak terang bulan
martabak terang bulan

Bahan-bahan

  • 350 ml susu cair atau dapat diganti dengan santan
  • 250 gram terigu
  • 80 gram gula pasir
  • 1 butir telur
  • 1 sendok teh baking powder
  • garam secukupnya
  • Mentega untuk mengolesi kulit luar agar saat dingin tidak keras
  • Isian sesuai selera bisa kacang, coklat, kismis, meses dll


Langkah Pembuatan


  1. Campurkan terigu, garam, gula, baking powder sampai rata, tuang susu atau santan lalu masukkan telur aduk sampai rata jangan ada yang menggumpal
  2. Biarkan adonan sampai satu jam
  3. Setelah satu jam tambahkan sejumput baking powder dan sedikit soda kue kedalam adonan yang ada. Aduk aduk hingga rata.
  4. Panaskan teflon dengan api kecil kemudian tuangkan adonan ke wajan teflon dan tunggu hingga mengembang dan keluar pori-pori. Tutup dan tunggu hingga matang sehingga permukaan martabak terang bulan tampak kering.
  5. Setelah matang olesi mentega dan angkat kemudian tambahkan isian. Tuang susu kental lalu belah dua dan tangkupkan.
  6. Iris-iris dan martabak siap disantap dengan teh hangat


Tidak ada komentar:

Posting Komentar