Resep Perkedel Jagung Mantap

Biasanya untuk sayur bening dan beberapa jenis sayuran lainnya, akan sangat mantap bila ditemani dengan lauk perkedel jagung. Perkedel jagung atau dadar jagung dalam tulisan ini memiliki rasa yang empuk dan enak apalagi bila ditambah udang atau isi lainnya.
resep perkedel jagung

Bahan
  • 6 Biji jagung (lebih baik jagung manis muda)
  • 1 butir telur ayam


Bumbu
  • 5 batang daun bawang
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 sendok tepung bumbu
  • 1 cabe merah
  • 1 ruas kencur
  • 1 daun jeruk
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1/2 ruas jari laos
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya


Langkah 
  1. Cuci jagung, lepaskan dari bonggolnya dengan pisau
  2. Bersihkan semua bahan bumbu, tumbuk dan uleg jadi satu hingga halus kecuali daun bawang dan tepung bumbu
  3. Campurkan bumbu halus dengan jagung dan tepung bumbu, coba cicipi. Tambahkan Garam atau Gula bila kurang.
  4. Tambahkan telor dan Irisan daun bawang lalu campur kembali
  5. Panaskan minyak goreng, lalu goreng adonan jagung seukuran sendok makan penuh. Biarkan hingga berubah warna dan balik dengan hati-hati. Angkat bila sudah matang kemudian tiriskan.
  6. Sajikan dengan sayur bening dan sambal atau sesuai selera.

Tahu Goreng Rumah

Masakan tahu goreng dikala musim hujan akan sangat nikmat walaupun dimasak secara sederhana. Hanya dengan digoreng saja, tahu sudah dapat membuat selera makan bertambah. Belum lagi dengan ditambah sambal ataupun dengan dimasak dengan cara yang lain.

Berikut ini resep tahu goreng yang mudah dan sederhana bahkan sering dipraktekkan ibu-ibu dirumah. Langsung saja berikut ini bahan dan caranya.
tahu goreng

Bahan
  • 10 buah tahu putih
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 sendok teh garam
  • air secukupnya
  • ketumbar 5 biji saja


Langkah
  1. Bersihkan tahu kemudian potong menjadi dua atau tiga potong. 
  2. Haluskan ketumbar, garam, bawang putih, kemudian bila sudah halus tambahkan sedikit air.
  3. Panaskan minyak goreng diatas penggorengan dengan api sedang
  4. Sebelum digoreng masukkan tahu kedalam larutan bumbu tadi lalu masukkan satu persatu keatas penggorengan
  5. Bila tahu sudah mulai berganti warna bagian yang dibawah, balik dengan hati-hati agar tahu tidak robek atau rusak. 
  6. Bila sudah matang atau tahu terlihat keset dan berwarna kuning kering angkat tahu dan tiriskan
  7. Hidangkan dengan cocolan sambal ataupun untuk pelengkap masakan yang lain.


Resep Tempe Goreng Rumah

Makanan yang berbahan dasar kedelai ini sudah sangat familiar di masyarakat. Maka sudah tidak aneh lagi bila banyak sekali ditemukan variasi makanan dengan bahan dasar tempe ini. Tapi tulisan kali ini tidak menulis yang ribet-ribet, karena kali ini kita akan membahas tentang tempe goreng yang dimasak dengan bumbu ketumbar yang biasa dilakukan ibu rumah tangga pada umumnya.

Walaupun dengan lauk tempe goreng saja, bila dimakan dengan nasi anget maka rasanya ingin nambah terus. Apalagi dikombinasikan dengan jenis masakan lainnya. Atau cukup dikombinasikan dengan sambal dan lalapan hmm...yummy. Langsung saja begini cara memasaknya

Bahan
  • 1 Balok Tempe
  • 6 siung bawang putih
  • garam secukupnya 
  • ketumbar secukupnya
  • air sedikit saja


Langkah
  1. Haluskan bumbu-bumbu dengan cara di uleg antara lain bawang putih ketumbar dan garam
  2. Bila bumbu sudah halus tambahkan sedikit air
  3. Potong tempe dengan ukuran sesuai selera, umumnya dengan ketebalan 1/2 cm dan masukkan dalam bumbu dengan dibolak-balik agar bumbu merata
  4. Siapkan minyak, tuang dalam wajan penggorengan kemudian panaskan diatas kompor dengan api sedang
  5. Bila minyak sudah mulai panas, masukkan tempe satu persatu sampai batas minyak.
  6. Bila tempe sudah kecoklatan balik dengan hati-hati
  7. Angkat tempe yang sudah matang

Resep Tahu Bakso Daging Ayam

Musim hujan akan lebih nyaman berada dirumah sambil makan tahu bakso daging ayam. Tahu bakso akan lebih istimewa bila dibuat sendiri. Karena bisa direkayasa sehingga ditambah bahan lain sehingga tambah maknyus.

Agar lebih empuk dan murah maka yang akan kita gunakan kali ini adalah daging ayam. Asal anda tahu bahwa daging ayam malah memiliki rasa yang gurih dan empuk juga. Berikut ini cara membuat tahu bakso daging ayam.
Resep Tahu Bakso Daging Ayam

Bahan

  • 150 gram daging ayam sudah dipisah tulang dan kulitnya
  • 50 gram tepung tapioka
  • 4 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • 1 butir telur
  • lada bubuk secukupnya
  • gula secukupnya
  • garam secukupnya
  • penyedap secukupnya
  • daun bawang diiris tipis-tipis
  • air


Bahan Kuah

  • 4 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • daun bawang
  • lada bubuk secukupnya
  • gula secukupnya
  • garam secukupnya
  • penyedap secukupnya


Langkah Memasak

  1. Siapkan 2 liter air untuk merebus tahu bakso diatas kompor hingga mendidih
  2. Masukkan ke dalam blender daging ayam dan bahan bakso kecuali daun bawang dan tepung, blender hingga halus.
  3. Campurkan tepung dan daun irisan daun bawang
  4. Siapkan tahu dengan diiris segitiga kemudian masukkan adonan ditengahnya, sebanyak 1 sendok adonan
  5. Bila adonan sudah habis, rebus tahu bersamaan selama kurang lebih 5 menit (jangan mulai merebus sebelum semua adonan sudah masuk kedalam tahu)
  6. Bila sudah matang angkat dan tiriskan
  7. Untuk kuah tahu masak air hingga mendidih, tambahkan semua bahan kuah yang sudah disiapkan kecuali daun bawang. Agar lebih mantap bisa juga ditambahkan tulang ayam dam rebusan air tersebut. Bila rasanya sudah sedap matikan kompor dan irisan daun bawang.
  8. Hindangkan tahu bakso dengan siraman kuah. Lebih nikmat dihidangkan dengan saus sambal atau cabe bubuk.