Resep Omelette Kos Kosan Rasa Restaurant

Semasa Kuliah dan jadi anak Kos, banyak pengalaman yang tidak terlupakan. Seringkali susahnya terobati dengan kebersamaan yang menyenangkan. Disela-sela waktu ada saat coba-coba menu untuk menghemat ongkos biaya hidup. Salah satunya dengan omelett yang murah meriah namun rasanya cukup membuat lidah menari.
resep omelette mie telur

Bahan-bahan:

2 Bungkus mie instan goreng
2 Butir telur (jumlah telur sama dengan kelipatan mie goreng)
2 sendok teh minyak goreng
Boleh ditambahkan bahan lain seperti irisan daging ayam goreng ataupun sossis, namun untuk anak kos biasanya tidak diberi tambahan apa-apa.

Langkah Pembuatan:

  1. Rebus mie goreng kemudian tiriskan, tidak perlu terlalu lembek, matang secukupnya saja. 
  2. Campurkan bumbu mie goreng,  dan tambahkan kedua telur lalu aduk-aduk sampai merata. Bila ada bahan lain diatas boleh diaduk sekalian. 
  3. Tuangkan minyak goreng keatas penggorengan, lebih baik bila menggunakan wajan teflon. Panaskan minyak dengan api kecil agar nantinya omelett dapat matang merata.
  4. Kemudian goreng mie yang telah bercampur mie sampai matang.
  5. Angkat dan sajikan 
Bagi anda yang sudah tidak kos lagi, resep diatas mungkin bisa dijadikan obat rindu masa kos-kosan. Semoga bermanfaat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar